You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pemkot Jakbar Bakal Periksa Kesehatan Hewan Kurban
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar akan Periksa Kesehatan Hewan Kurban

Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Barat, akan menggelar pemeriksaan kesehatan hewan kurban pada pekan kedua Agustus mendatang. 

Pemeriksaan kesehatan hewan kurban bekerja sama dengan instansi terkait, serta lurah dan camat untuk pemantauan tempat penjualan hewan kurban

 

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Marsawitri Gumay mengatakan, pemeriksaan digelar 10 hari sebelum Idul Adha untuk memastikan hewan kurban yang diperjualbelikan sehat dan layak untuk dipotong. 

Pemkot Jaksel Awasi Satwa Liar di Sepanjang Rute Torch Relay Asian Games

 

Ia menjabarkan, pemeriksaan meliputi penyakit antraks dan cacingan. Bila ditemukan penyakit, hewan akan ditarik atau tidak diperkenankan dijual. 

 

"Pemeriksaan kesehatan hewan kurban bekerja sama dengan instansi terkait, serta lurah dan camat untuk pemantauan tempat penjualan hewan kurban," ujarnya. 

 

Ia menambahkan, lokasi penjualan hewan kurban dari delapan kecamatan di Jakarta Barat, terbanyak berada di Cengkareng dan Kalideres. 

 

"Dua kecamatan itu masih banyak lahan kosong terutama di wilayah yang berbatasan dengan Tangerang," pungkasnya. 

 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1488 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1477 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1237 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1127 personFolmer